Santri MA Al-Huda Pameungpeuk Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional

oleh Ramdhan Firmansyah

29 Desember 2024 | 17:58

Dokumentasi Panitia

Sumedang, persis.or.id - Tiga santri dari MA Al-Huda Pameungpeuk berhasil mencetak prestasi membanggakan di Kejuaraan Pencak Silat Nasional "Sumedang Challenge" yang digelar pada 28-29 Desember 2024.


Dalam kompetisi yang diikuti oleh pesilat muda dari seluruh Indonesia tersebut, Shahnaz Aulia (XII IIK) meraih Juara 3 di kelas tanding E Putri Remaja, Putri Nurhasanah Waliani (XI.4) mengantongi Juara 1 di kelas tanding H Putri Remaja, sedangkan Abdan Izza Wafiquddin (XII IPA) meraih Juara 2 di kelas tanding G Putra Dewasa.


Kepala Madrasah MA Al-Huda dan juga Sekretaris Bidang Dakwah PP PERSIS, Dr. H. Deni Sholehudin, M.S.I, mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian yang diraih para santri.


"Prestasi ini tidak hanya mencerminkan dedikasi dan kerja keras mereka, tetapi juga membuktikan bahwa santri PERSIS mampu bersaing di tingkat nasional. Semoga kesuksesan ini dapat menginspirasi rekan-rekan lainnya untuk terus berprestasi," tuturnya.


Ramdhan Firmansyah, Pembina Ekstrakurikuler Silat, menyatakan apresiasinya terhadap semangat dan disiplin yang ditunjukkan para santri.


"Kerja keras mereka terbayar dengan hasil yang memuaskan. Kami berharap pencapaian ini dapat memotivasi anggota ekskul lainnya untuk mengikuti jejak mereka," kata Ramdhan.


Kejuaraan "Sumedang Challenge" menjadi ajang prestisius bagi pesilat muda di tanah air, dan keberhasilan santri MA Al-Huda ini tidak hanya mengangkat nama madrasah tapi juga menegaskan peran aktif PERSIS dalam mencetak generasi yang berprestasi di berbagai bidang. []

BACA JUGA: Berhasil Tembus ITB, Yasmin Santri MA Al-Huda Pameungpeuk Ungkap Bagaimana Strateginya