Bandung, persis.or.id - Perusahaan Travel Haji Khusus dan Umrah milik jamiyyah Persatuan Islam (PERSIS), PT. Karya Imtaq mengamanahi Ketua Umum Pimpinan Pusat PERSIS, Ustaz Dr. Jeje Zaenudin menjadi pembimbing ibadah haji khusus pada musim haji 1446 H.
Hal ini diungkapkan Direktur PT. Karya Imtaq, H. Andi Sugandi ketika dimintai keterangannya, Kamis (24/4/2025).
Ia menjelaskan, penunjukan Ketum PERSIS, Ustaz Dr. Jeje Zaenudin sebagai pembimbing haji khusus adalah hasil rapat internal PT. Karya Imtaq.
“Jadi ini adalah hasil rapat internal. Dan alhamdulillah ketika kami mengamanahi, Ketum PERSIS bersedia sebagai pembimbing,” kata dia.
H. Andi yang juga Bendahara Umum PP PERSIS menambahkan, jemaah haji khusus PT. Karya Imtaq dari berbagai pelosok negeri akan bersama Ketua Umum PERSIS selama 23 hari di Tanah Suci.
“PT. Karya Imtaq akan memberangkatkan jemaahnya dengan maskapai penerbangan Saudi Airline pada 25 Mei 2025 mendatang. In SyaAllah, akan kembali ketanah air pada 16 Juni 2025,” tambah H. Andi.
Selanjutnya ucap H. Andi, guna memahami urutan dan tata cara pelaksanaan haji, termasuk rukun, wajib, dan sunnah haji. PT. Karya Imtaq telah memberikan bimbingnan manasik haji di Hotel Intercontinental Dago, Bandung pada Ahad 20 April 2025 lalu.
Kami berharap, seluruh calon Jemaah haji dan Ketua Umum PERSIS diberikan kesehatan oleh Allah SWT sampai hari pemberangkatan ke Tanah Suci tiba.
“Pesan saya untuk Ketua Umum PERSIS, pembimbing ibadah haji memiliki peran penting dalam memastikan jemaah dapat melaksanakan ibadah haji dengan baik dan benar sesuai dengan syariat Islam. Semoga, amanah berat ini bisa dijalani oleh Ketum PERSIS dengan baik” pungkasnya.
BACA JUGA:Praktik Manasik Haji Khusus 1446 H Karya Imtaq Persatuan Islam