Bandung, persis.or.id - Sekrertaris Umum Pimpinan Pusat Persatuan Islam, Ustaz Dr. Haris Muslim mengajak kaum muslimin menjadikan Ramadan ini sebagai momentum untuk kembali ke jalan-Nya.
“Maka marilah kita jadikan Ramadan ini sebagai momentum untuk kembali ke jalan-Nya,” tulis Ustaz Dr. Haris Muslim dalam Renungan Ramadan harti ke 14 yang di share di beberapa grup WhatsApp, Jumat (14/3/2025).
Lebih lanjut, Ustaz lulusan Mesir ini pun mengutip satu riwayat.
وعن الأَغَرِّ بْن يَسار المُزنِيِّ رضي الله عنه قال: قال رسول الله صَلّى اللهُ عَلَيْهِ وسَلَّم: "يَا أَيُّها النَّاس تُوبُوا إِلى اللَّهِ واسْتغْفرُوهُ فإِني أَتوبُ في اليَوْمِ مائة مَرَّة" رواه مسلم حديث رقم : 42 - (2702)
Dari Aghar bin Yasar Al-Muzani RA ia berkata : Rasulullah SAW bersabda : “Wahai manusia, bertaubatlah kepada Allah dan memohon ampunan kepadaNya, sesungguhnya aku bertaubat pada satu hari seratus kali” (H.r. Muslim, Shahih Muslim Hadits No 42-(2702).
“Taubat berarti kembali dari maksiat menuju tha’at, taubat setidaknya harus memenuhi tiga unsur ; penyesalan atas kesalahan, meninggalkan kesalahan tersebut, dan bertekad untuk tidak kembali kepada kesalahan yang sama,” tambahnya.
Manusia adalah tempat salah dan dosa, maka taubat adalah kewajiban setiap kita. Allah berfirman :
{وَتُوبُوا إِلَى اللَّهِ جَمِيعًا أَيُّهَا الْمُؤْمِنُونَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ}[النـُّـور : 31]
Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung (QS An-Nur : 31).
Rasulullah SAW memerintahkan kita untuk senantiasa bertaubat, bahkan beliau sendiri bertaubat satu hari seratus kali, maksudnya banyak bertaubat atau beristighfar.
“Kalau Rasul yang sudah diampuni segala dosanya seperti itu, bagaimana dengan kita?,” tanya Ustaz Haris.
Terakhir, kata Ustaz Haris dalam pesan Ramadan hari ke 14, bulan Ramadan adalah bulan taubat, bulan ampunan, barang siapa yang shaum dan qiyam karena iman dan mengharap ridha Allah maka akan diampuni segala dosanya terdahulu.
“Bulan Ramadan adalah momentum yang tepat untuk kembali ke jalan yang benar, meningkatkan ibadah, dan memperkuat iman, serta memanfaatkan kesempatan untuk bertaubat dan memperbaiki diri,” tutupnya.
BACA JUGA:Renungan Ramadhan Hari ke 11, Sekum PERSIS: Allah Mengangkat Suatu Kaum dengan Al Quran