Ini Deretan Prestasi Hanifa, Siswa Berprestasi dari MA PERSIS Al-Amin Sindangkasih

oleh Reporter

09 Juli 2021 | 08:04

Bandung, persis.or.id - Meraih gelar juara di ajang Olimpiade Matematika Insight (OMI) tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Kementrian Pendidikan RI, Hanifa juga memiliki segudang prestasi membanggakan lainnya.

Karena masih dalam masa pandemi, dirinya mengungkapkan cara belajarnya yang sedikit berbeda. "Karena lagi pandemi, saya suka liat Youtube dari berbagai sumber, kemudian saya latihan soal setiap hari," jelasnya.
 
Selain itu, pihak sekolah juga memberikan dukungan penuh dalam setiap ajang yang selalu diikutinya, termasuk OMI 2021 tersebut.

"Alhamdulillah, didukung juga dengan latihan intensif dengan guru matematika saya di MA PERSIS Al-Amin Sindangkasih, baik secara offline di sekolah maupun online di rumah lewat bahan ajar yang telah dikirim," jelasnya.

Berikut profil dan pengalaman singkat dari santriwati kelas XI Madrasah Aliyah (MA) PERSIS Al-Amin Sindang Kasih ini.

Nama: Siti Hanifa Dwinandini Apsari
TTL: Garut, 01 Agustus 2003
Alamat: Kp. Ciberekah RT. 003 RW. 003, Manggungjaya, Rajapolah, Kab. Tasikmalaya
Nama Ayah: Sutardi 
Nama Ibu: Dedeh Kurniasih

Prestasi selama Tahun Ajaran 2020-2021 di antaranya:
• 1 Trophy Juara 3
• 2 Medali Perak
• 2 Medali Perunggu
• 1 Penghargaan sebagai Peraih 'Honorable Mention'

Beberapa ajang yang diikuti yakni:

1. Meraih medali perak cabang matematika di ajang Mathematics Competition Revolution (MCR) 2020 Tingkat Nasional. Diadakan oleh Universitas Negeri Surabaya (UNESA), diikuti 595 peserta se-Indonesia, dan dilaksanakan pada 8 November-6 Desember 2020.

2. Meraih medali perak cabang Matematika di ajang Kompetisi Sains Indonesia (KSI) 2021 Tingkat Nasional. Diadakan oleh Pelatihan Olimpiade Sains Indonesia (POSI), diikuti 3.274 peserta se-Indonesia, dan dilaksanakan pada 07 Februari 2021.

3. Meraih medali perunggu cabang Matematika di ajang National Science Competition 2021 Tingkat Nasional. Diadakan oleh Forum Kompetisi Sains Indramayu (FOKSI), diikuti 578 peserta se-Indonesia, dilaksanakan pada 10 Januari 2021.

4. Meraih medali perunggu cabang Fisika di ajang News Physics Olimpiade 2021 Tingkat Nasional. Diadakan oleh Indonesia Student News, diikuti 323 peserta se-Indonesia, dilaksanakan pada 21 Maret 2021.

5. Meraih penghargaan sebagai 'Honorable Mention' cabang Matematika di ajang Olympiad Math Ecosains General 2021 Tingkat Nasional. Diadakan oleh Edukasi Campus (EduCamp), diikuti 583 peserta se-Indonesia, dilaksanakan pada 6-7 Februari 2021.

6. Meraih trophy Juara 3 cabang Matematika di ajang Olimpiade Matematika Insight (OMI) 2021 Tingkat Nasional. Diadakan oleh Insight Olimpiade (CV Project Inter Kreasi), diikuti 239 peserta se-Indonesia, dilaksanakan pada 27 Juni-4 Juli 2021.

(MN/FAR)

Reporter: Reporter Editor: admin