PW PERSIS Banten Selenggarakan Tablig Akbar di Masjid Agung Ats-Tsauroh

oleh Lukmanudin

01 Maret 2025 | 12:50

Tablig Akbar diselenggarakan oleh PW Persis Banten bertempat di Masjid Ats Tsauroh Kota Serang disampaikan oleh Drs. KH. Uus Muhammad Ruhiyat (Ketua Bidang Dakwah) PP Persis (Kamis, 27-2-2025)

Serang, persis.or.id - Pimpinan Wilayah Persatuan Islam (PERSIS) Provinsi Banten menggelar kegiatan Tabligh Akbar menjelang bulan suci Ramadan 1446 Hijriah.


Acara ini dilaksanakan di Masjid Agung Ats-Tsauroh, Kota Serang, Provinsi Banten, Jalan Veteran No. 43, pada Kamis, 26 Sya’ban 1446 H / 27 Februari 2025.


Penceramah dari Kota Bandung, Ketua Bidang Dakwah PP PERSIS, KH. Drs. Uus Muhammad Ruhiyat, M.Ag., menekankan pentingnya memanfaatkan momentum Ramadan untuk memperkuat ikatan keluarga dan menciptakan lingkungan rumah tangga yang penuh keberkahan. Hal ini sesuai dengan tema Tabligh Akbar, yaitu

“Memaknai Ramadan dalam Membangun Keluarga yang Berkah”.


Hadir dalam kegiatan ini beberapa tokoh dan pejabat, di antaranya H. Embay Mulya Syarief (Tokoh Pendiri Provinsi Banten), H. Gunawan Rusminto, AP., M.Si. (Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Provinsi Banten) yang mewakili Gubernur Banten, H. Asep Setiawan, S.Sos., M.Si. (Staf Ahli Wali Kota Serang Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia) yang mewakili Wali Kota Serang, serta H. Muhsinin, S.E., M.Si. (Anggota Komisi V DPRD Provinsi Banten), beserta beberapa tokoh dan pejabat lainnya.


Kegiatan ini juga dihadiri oleh ratusan jamaah PERSIS dan simpatisan, serta perwakilan Jama'ah PERSIS berikut otonomnya dari seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Banten, termasuk lembaga di bawah naungan Pimpinan Wilayah PERSIS Banten.


Dalam sambutannya, Ketua PW PERSIS Banten, Dr. C.R. Nurdin, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua DKM Masjid Ats-Tsauroh atas kesediaannya dalam menyelenggarakan Tabligh Akbar ini. Ia berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut di masa depan. C.R. Nurdin juga menegaskan bahwa bulan suci Ramadan harus dijadikan momentum untuk meraih pahala dan membangun keluarga yang penuh keberkahan.


Ketua DKM Masjid Ats-Tsauroh, H. Mochtar Karim Wenno, SH., MH., dalam sambutannya menyampaikan bahwa masjid ini selalu terbuka bagi siapa pun yang ingin melaksanakan ibadah.


Ia juga menegaskan bahwa selama Ramadan, masjid akan mengadakan tadarus Al-Qur’an dan mengkhatamkan bacaan Al-Qur’an selama satu bulan penuh serta menyediakan takjil gratis.


Ketua Panitia Tabligh Akbar 2025, Rizky Elang Gumelar, mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemerintah Kota Serang dan para jamaah PERSIS di wilayah Banten yang telah hadir dalam acara ini.


Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Ketua DKM atas tempat yang diberikan untuk pelaksanaan kegiatan. []

BACA JUGA: Daurah Maliyah PW PERSIS Banten, Strategi Pemanfaatan Tanah Wakaf di Belakang Universitas Islam Banten
Reporter: Lukmanudin Editor: Taufik Ginanjar