Bimhajum PERSIS: 456 Jemaah KBIHU PERSIS Sudah Tiba di Tanah Air, Sisa 81 yang Akan Menyusul: Mohon Doanya

oleh Henri Lukmanul Hakim

03 Juli 2025 | 08:33

Bimhajum PERSIS: 456 Jemaah KBIHU PERSIS Sudah Tiba di Tanah Air, Sisa 81 yang Akan Menyusul: Mohon Doanya

Jakarta, persis.or.id - Ketua Bidang Bimbingan Haji dan Umrah (Kabidgar Bimhajum) Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP PERSIS), Ustaz H. Asep Ihsan Taufiq. CAH, menjelaskan, terhitung sampai hari ini sudah 456 jemaah Kelompok Bimbingan Ibadah Haji Umroh PERSIS sudah tiba ditanah air.


Terakhir, Jemaah Haji PERSIS kloter KJT 18 Kab Bandung dan Jemaah Haji PERSIS Kota Bandung yang tercecer di Kloter JKS 44 sebanyak 4 orang telah tiba di Debarkasi Asrama haji Bekasi pukul 22.00 WIB.


“Alhamdulillah, 456 jemaah KBIHU PERSIS telah tiba di tanah air dengan selamat. Dan seluruh Jemaah dalam keadaan sehat wal a’fiat,” ujar Ustaz H. Asep Ihsan kepada persis.or.id, Rabu (2/7/2025) malam.


Ia menambahkan, 456 jemaah tersebut terdiri dari kloter KJT 3, kloter JKS 19, kloter JKS 27, kloter JKS 37, kloter KJT-18 dan kloter JKS 44.

“Dari data yang kami miliki masih sekitar 81 jemaah haji KBIHU PERSIS kloter JKS 48 Kota Bogor, KJT 23 Kab Purwakarta, JKS 54 Kab Bandung Barat, JKS 57 Kab Tasikmalaya dan JKS 58 Kota Tasikmalaya 2, yang akan menyusul kembali ke tanah air, ” kata dia.


Kami berharap, 81 jemaah haji KBIHU PERSIS bisa Kembali ke tanah air sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan dan dalam keadaan sehat wal a’fiat. Mohon doanya dari seluruh keluarg besar PERSIS.


“Dan juga, kami berziyadah do'a, semoga seluruh jemaah haji reguler yang dibimbing KBIHU PERSIS memperoleh haji yang mabrur dan pahala yang sempurna,” tutupnya.

BACA JUGA:

PERSIS Dorong Evaluasi Petugas Haji dan Sistem 8 Syarikah demi Perbaikan Pelayanan Jemaah