Bandung, persis.or.id - PD Pemuda PERSIS Kabupaten Bandung sukses menggelar kegiatan Jam’iyyah Camp di Bumi Perkemahan Gunung Puntang pada 28-29 Desember 2024.
Acara ini diikuti oleh 180 peserta yang merupakan tasykil dari seluruh Pimpinan Cabang se-Kabupaten Bandung.
“Jam’iyyah Camp ini dilaksanakan di penghujung tahun 2024 sebagai penutup program jihad tahun kedua,” ungkap Rifqi, Ketua PD PERSIS Kabupaten Bandung.
Menurut Rifqi, kegiatan ini didasarkan pada kesadaran akan pentingnya peningkatan kemampuan manajemen kepemimpinan dan kejam’iyyahan di setiap level Pimpinan Cabang di Kabupaten Bandung.
Ketua pelaksana, Dindin, menjelaskan bahwa Jam’iyyah Camp bertujuan meningkatkan kapasitas seluruh tasykil Pimpinan Cabang se-Kabupaten Bandung.
“Hal ini diperlukan karena kondisi Pimpinan Cabang sangat beragam; ada yang kehilangan semangat menjalankan organisasi, ada yang bingung menyelesaikan program jihad, bahkan kesulitan merencanakan program jihad,” papar Dindin.
Ia menambahkan, kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan pemahaman dan wawasan tasykil dalam mengelola jam’iyyah. Terlebih, mayoritas tasykil di Pimpinan Cabang kini diisi oleh kader-kader muda.
Rifqi turut menyampaikan harapannya agar setelah mengikuti Jam’iyyah Camp, seluruh tasykil Pimpinan Cabang kembali bersemangat menjalankan amanah program jihad.
“Sebagai tindak lanjut, Pimpinan Cabang diharapkan aktif secara merata dan melaksanakan program jihad sesuai hasil Muskercab,” ujar Rifqi.
Untuk mendukung tujuan tersebut, Dindin mengintegrasikan konsep kegiatan yang mencakup workshop dan pelatihan character building yang melibatkan tim profesional.
“Konsep acara yang kami buat adalah workshop dan pelatihan building. Selain menambah wawasan, konsep ini juga memberikan kebahagiaan kepada seluruh peserta,” jelas Dindin.
Kegiatan Jam’iyyah Camp berakhir pada 29 Desember 2024 dengan sesi berbagi bersama tokoh nasional, H. Ahmad Najib Qadratullah, SE., MH. []
BACA JUGA: Pembinaan Kejam’iyyahan – Bimbingan dan Teknis Her-Registrasi Online Anggota Pemuda Persis