Di Makkah, Jemaah Haji Asal Jawa Barat Ditempatkan di Mahbas Jin

oleh Reporter

21 Juni 2023 | 14:26

Mekah, persis.or.id - Para jamaah haji Indonesia asal Jawa Barat akan ditempatkan di Mahbas Jin selama berada di Makkah Al-Mukarramah.

Terdapat 9 hotel yang akan menampung sebanyak 23 ribu jamaah haji asal Jawa Barat. Mahbas Jin menjadi lokasi baru, karena sebelumnya jamaah haji asal Jawa Barat ditempatkan di daerah Misfalah.

Mahbas Jin berada di pusat kota Makkah. Jaraknya hanya sekitar 2 km dari Masjidil Haram. Karena berada di pusat kota Makkah, maka di daerah Mahbas Jin banyak terdapat mal dan pusat perbelanjaan.

Ketua PPIH Arab Saudi, Subhan Cholid menyatakan, pemindahan dari Misfalah ke Mahbas Jin ini dilakukan dengan pertimbangan matang. Yang paling  utama adalah prinsip keadilan bagi setiap jamaah haji.

"Zonasi pemondokan tidak akan selalu sama bagi tiap embarkasi. Dengan demikian, setiap embarkasi merasakan mondok di tiap-tiap wilayah. Sehingga pengalamannya akan beragam jika para haji dan hajjah ini saat bercerita," katanya, Kamis (08/06/2023)

Sama halnya dengan jamaah dari darah lain, jamaah haji asal Jawa Barat akan mendapatkan layanan yang optimal. Termasuk layanan untuk jamaah haji Lansia.

Berdasarkan informasi, sebanyak 10 bus dari Kloter JKS 01 sudah tiba di sektor 101 Daerah Kerja (Daker) Makkah. Kloter ini membawa 400 orang jamaah asal Kabupaten Garut.

Di hari yang sama, rombongan kloter JKS02 juga tiba di Mahbas Jin. Terdiri dari 590 jemaah dari Kabupaten Cianjur. (/ARF)

[]

Reporter: Reporter Editor: admin