HIMA & HIMI UIN Bandung Sambut dan Layani Para Mahasiswa Baru

oleh Reporter

10 Agustus 2016 | 09:30

Bandung – persis.or.id, Pimpinan Komisariat Himpunan Mahasiswa dan Mahasiswi (HIMA-HIMI) Persatuan Islam UIN SGD Bandung, sambut dan buka stand untuk layani mahasiswa baru pada hari senin (08/8) di Cibiru - Kampus UIN Bandung. Mahasiswa baru berbondong-bondong memasuki kampus UIN Bandung untuk keperluan melunasi persyaratan administratif. Stand yang dibuka oleh HIMA-HIMI Persis UIN Bandung ini bertujuan untuk mempromosikan organisasi HIMA dan HIMI Persis, pemberian informasi yang akan berguna untuk mahasiswa baru seperti; cari kosan murah berkualitas, masjid yang menampung mereka menjadi marbot dll. Selain bentuk pelayanan informasi, Stand tersebut menyediakan jajanan dan katering selama Masa Orientasi Pengenalan Akademik. Para santri lulusan pesantren Persis sangat diharapkan untuk mengunjungi stand salah satu otonom Persis ini, agar dapat menjalin silaturahmi, mengenal HIMA & HIMI Persis serta bias membangun jejaring selama duduk di bangku kuliah. (/RAN)
Reporter: Reporter Editor: admin