Ketua Bimhajum dan Ketua Rombongan Mengontrol Persiapan Pembagian Fasiltas untuk Jamaah Haji

oleh Reporter

23 Juli 2016 | 14:18

Bandung - persis.or.id, Hari kedua (23/7) pembekalan para pembimbing ibadah haji KBIH Persis,  mereka akan mendapatkan sertifikat dan tausiyah langsung dari Ketua Umum PP Persis, KH. Aceng Zakaria. Di sesi pembagian fasilitas bagi jamaah haji, Ketua Bimhajum dan Ketua rombongan ikut membantu melancarkan persiapan pembagian fasilitas. Hal tersebut dimaksudkan untuk memberikan kepuasan dan kenyamanan bagi setiap jamaah haji saat mereka menunaikan panggilan haji dari Allah SWT. Fadli selaku Sekretariat Bimhajum menyebutkan bahwa KBIH Persis akan memberangkatkan 605 orang jamaah haji reguler dan 29 orang jamaah haji plus. Adapun fasilitas perlengkapan yang akan didapatkan oleh setiap jamaah haji adalah sebagai berikut; Setiap jamaah haji pria akan mendapatkan. ■. Tas ansel. ■. Matras. ■. Kain ihrom 1 pasang ■. Kantung sandal ■. Rambang koper ■. Topi.   untuk Jamaah wanita pun akan mendapatkan; ■. Tas ransel. ■. Matras. ■. Topi. ■. Kerudung dan bandana. ■. Kaos kaki. ■. Kantong sandal ■. Rambang Upaya-upaya pematangan dan persiapan pemberangkatan jamaah haji KBIH Persis terus dilakukan sedemikian rupa agar terwujudnya keberhasilan penunaian ibadah haji yang sesuai dengan sunnah dari Rasulullah SAW. (HL & TG)
Reporter: Reporter Editor: admin