Bandung – persis.or.id, Perusahaan Travel Haji dan Umroh milik jamiyyah Persatuan Islam, PT. Karya Imtaq, mempersiapkan segala sesuatu jelang keberangkatan 637 jamaah umroh periode 28 Februari s/d 8 Maret 2018 dengan pembimbing Ketua Umum PP Persis KH Aceng Zakaria.
Guna mempersiapkan segala sesuatunya agar lebih matang dan terencana dengan sangat baik, H. Aan Iskandar selaku Manager Operasional PT Karya Imtaq mengatakan kepada persis.or.id, bahwa segala sesuatunya sudah siap dari mulai arsip dokumen jamaah sampai keberangkatan nanti pada Rabu (28/02) jam 11.00 WIB dengan pesawat Saudi SV 819.
Aan menambahkan KH Aceng Zakaria akan berada di Makkah dan Madinah selama 14 hari untuk pengurusan teknis selama disana ketua umum KH. Aceng Zakaria didampingi oleh 2 staf PT Karya Imtaq yaitu H Aan Iskandsr dan H. Irfan Jauhari Lc.
Umroh edisi ini akan dibagi menjadi 3 kloter. Kloter pertama sebanyak 228 jamaah umroh akan dilepas oleh Ketua Majlis Penasehat PP Persis Prof KH. Maman Abdurrahman di masjid PP Persis Bandung pada Selasa (27/08).
Sedangkan kloter ke dua sebanyak 365 jamaah umroh akan diberangkatkan pada 4 Maret dan kloter ke 3 sebanyak 44 jamaah umroh akan diberangkatkan pada 7 Maret 2018, kesemuanya menggunakan pesawat Saudi Airlines, terang Aan.
Berikut ini jadwal pemberangkatan dari masing-masing kloter;
Kloter I (Rabu 18 Februari s/d 08 Maret)
Bandung Raya dan sekitarnya sebanyak 225 orang jamaah dengan 5 orang pembimbing.
Kloter II (Ahad 04 s/d 12 Maret 2018).
Bandung Raya dan sekitarnya 190 0rang jamaah.
Tasikmalaya, Ciamis sebanyak 135 orang jamaah.
Dengan 8 orang pebimbing.
Kloter III (Rabu 07 s/d 15 Maret 2018).
Brebes dan Bandung sebanyak 46 orang jamaah. (/HL)