Bandung, persis.or.id - Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Pemudi PERSIS, Farah Fatihah, S.Pd, memberikan semangat kepada para peserta Tadrib Al-Mudarrib (TAM) pada Kamis (4/7/2024) di Nirwana Cikole, Lembang.
Dirinya menyatakan agar para kader Pemudi PERSIS tidak pernah lelah dalam berjuang, karena di setiap tantangan akan terdapat jalan keluar yang merupakan rezeki dari Allah.
"Acara ini dihadiri oleh orang-orang terpilih yang mengizinkan diri untuk hadir, dengan fokus pada kejujuran dan keikhlasan," terangnya.
Acara pengaderan tertinggi Pemudi PERSIS ini juga diharapkan dapat membangun kader unggulan yang dapat berkiprah di jamiyyah dengan sebaik-baiknya.
"Kegiatan ini menekankan pentingnya kesadaran diri dan komitmen yang sungguh-sungguh dari awal hingga akhir, serta mengembangkan kader Pemudi PERSIS yang ramah lingkungan," tandasnya.
Para peserta juga diajak untuk membangun kesadaran diri dan semangat dalam mempersiapkan diri sebagai pemimpin melalui serangkaian kegiatan yang telah disiapkan.
"Garis besar materi TAM adalah team building, simulasi, eksplorasi minat dan bakat, trainer skill," jelasnya.
Dalam upaya ini, peserta akan diajak untuk mengikuti proses dan menikmati dinamikanya.
"Kemudian, metode yang diterapkan bukan hanya menyimak, tapi membuat project best learning," lanjutnya.
Pada akhirnya, kata dia, semangat untuk bersinergi dan bersatu untuk mencapai kesempurnaan bersama tetap menjadi fokus utama dalam kegiatan TAM Pemudi PERSIS ini.
"Bersatu kita bisa, bersama kita sempurna," tutupnya.
[]
Reporter: Ilmi Fadillah