Jakarta - Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Persatuan Islam Dr. KH. Haris Muslim menjelaskan makna tema yang diangkat pada Musyawarah Naisonal ke 1 yaitu; “Dengan Soliditas dan Sinergitas Program, Wujudkan Khidmat Kepada Ummat”.
“Muskernas tahun pertama secara program lebih kepada pengutan internal, baik regulasi, terutama QA-QD hasil Muktamar XVI lalu,” kata Dr. Haris kepada persis.or.id, Ahad (13/11/2022).
Selain itu, ada juga turunannya yaitu; petunjuk pelaksana dan petunjuk teknis yang menjadi peraturan dan hasilnya akan kita pakai untuk melangkah lebih lanjut lagi.
“Tidak hanya program saja yang dibahas pada Muskernas ini, tetapi juga system-sistem yang mendukungnya,” ungkap Dr. Haris.
Ia menambahkan, ditahun pertama inilah penguatan program dan sistem yang kita sinergikan. Atau lebih tepatnya membangun kekompakan tim.
Kalau tidak solid dan bersinergi, Dr. Haris menilai, program tidak akan jalan. Maka soliditas dan sinergitas ini kita ambil ditahun pertama.
“Hal ini untuk mengkompakkan seluruh tasykil yang ada,” paparnya.
Dijelaskan Dr. Haris, jika programnya bagus, sistemnya bagus dan semua tasykil kompak. Maka ini syaa Allah amanah akan jalan dan hasilnya akan terasa oleh ummat.
“Kami ini semua menjalankan amanah ummat, melalui hasil Muktamar,” paparnya.
Pengalamannya menjadi Sekum periode lalu, Dr. Haris mempunyai banyak catatan kinerja. Hal ini juga akan dimanfaatkan untuk periode ini. Yang baik akan kami lanjutkan dan yang buruk akan kami tinggalkan.
“Diantaranya adalah kita harus lebih membangun system yang lebih baik lagi,” imbuhnya.
Bukannya periode lalu tidak baik, tetapi akan bertambah baik lagi. Sehingga betul-betul sinergi antar tasykil akan lebih solid lagi.
Harapanya, tegas Dr. Haris, sudah barang tentu PERSIS harus jauh lebih baik lagi. Terutama target-target program seluruh tasykil tercapai.
“PERSIS akan terasa manfaatnya oleh ummat, seseuai dengan tema yang kami angkat pada Muskernas ini,” pungkanya.
Diketahui Pimpinan Pusat Persatuan Islam menggelar Musyawarah Kerja Nasional 1 dengan dihadiri oleh Ketua Umum PP PERSIS Dr. KH. Jeje Zaenudin, Waketum Prof. KH. Atip Latifulhayat, Sekretaris Umum Dr. KH. Haris Muslim dan Bendara Umum H. Andi Sugandi serta seluruh tasykil (pengurus - red) dan seluruh Pimpinan Wilyah se Indonesia, Pimpinan Cabang Istimewa (PCI) melalui online masa jihad 2022-2027.