Selangkah lagi, STAIPI Bandung menjadi Institut kemudian Universitas

oleh Reporter

14 Juli 2016 | 16:22

Bandung - persis.or.id, Kabar gembira muncul dari Sekolah Tinggi Agama Islam  Persatuan Islam (STAIPI) Bandung, pasalnya dalam waktu dekat akan segera menjadi sebuah Institut yang kemudian bersiap menjadi sebuah Universitas. Ketua lll Bidang Kemahasiswaan yang sekaligus Dosen STAIPI Bandung, Imas Karyamah, S Ag., M.Pd, menginformasikan bahwa pihak DIKTI sudah memberikan izin di awal Juli kemarin terkait dengan penambahan program studi baru yaitu Ekonomi Islam. "Kami sudah mengajukan program studi Ekonomi Islam tahun 2014,  kemudian sudah divisitasi DIKTI pada bulan Januari 2016 dan turun ijin awal Juli 2016. Insya Allah selangkah lagi menuju Institut kemudian Universitas", tutur Imas. Harapannya, STAIPI dan Persis memiliki para ekonom Islami yang profesional. Para dosen yang memiliki kualifikasi di bidangnya sudah siap. Tak lama lagi STAIPI Bandung akan siap menjadi Universitas Favorit khususnya bagi para pelajar Persatuan Islam. (HL & TG)
Reporter: Reporter Editor: admin