Bandung - persis.or.id, Terkait dengan keputusan panglima TNI, Jendral Gatot Nurmantyo, yang membolehkan muslimah TNI untuk mengenakan jilbab mendapatkan apresiasi dari PP Persatuan Islam.
Hal itu disampaikan oleh Ketua Bidang Jamiyyah PP Persis, Dr. Ihsan Setiadi Latief. Keputusan panglima TNI merupakan keputusan yang sangat tepat dan sekaligus menjadi kado bagi para muslimah TNI. "Pernyataan panglima TNI ini menjadi kado ied fitri bagi muslimah di jajaran TNI dan merupakan perwujudan dari UUD 1945 yang menjamin kebebasan beragama", Dr.Ihsan menuturkan.
PP Persis sangat mendukung dan memberikan apresiasi yang besar untuk TNI. Semoga lembaga yang lain bisa mengikuti. (HL & TG)