Tutup Dakwah Camp PERSIS 2023, Ketua Bidang Dakwah: Semoga Bertemu di Kegiatan Lain dengan Capaian Berbeda

oleh Reporter

04 September 2023 | 12:48

Sumedang, persis.or.id – Kegiatan Dakwah Camp Persatuan Islam (PERSIS) 2023 telah berakhir pada Ahad (03/09/2023) kemarin, setelah diselenggarakan selama tiga hari.

"Dengan mengucapkan alhamdulillah, Dakwah Camp Persatuan Islam 2023 dinyatakan ditutup," ucap Ustadz Uus. M. Ruchiyat, Ketua Bidang Dakwah Pimpinan Pusat (PP) PERSIS.

Ucapan tersebut menutup rangkaian kegiatan yang berlangsung di Bumi Perkemahan Kiarapayung, Sumedang ini.

Mantan Ketua PP Pemuda PERSIS ini berterima kasih kepada berbagai pihak, juga memohon maaf atas segala kekurangan, dan mengingatkan pentingnya regulasi dalam dakwah jamiyah.

“Saya tidak takut kepada Muktamar. Laporan bisa dibikin. Tapi yang saya takut kalau kita bertemu Nabi. Bisakah kita mempertanggungjawabkan?” ucap ustadz Uus.

Dirinya mengungkapkan bahwa jalan dakwah yang telah diamanahkan harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.

“Keberhasilan dakwah di berbagai daerah akan memperingan hisaban kita di akhirat. Semoga kita bisa bertemu lagi nanti dalam kegiatan yang berbeda dengan titik tekan dan capaian yang berbeda pula,” ungkap Anggota Dewan Hisbah ini.

Bidang Dakwah PP PERSIS menggelar Dakwah Camp sebagai media sosialisasi. Ini juga menjadi program yang dibahas pada Muktamar 2022, yang mengharuskan pelaksanaan berbagai amanah dari muktamirin.

Pencapaian tujuan tersebut dikemas dalam berbagai regulasi dan program yang harus dipahami seluruh jenjang kepemimpinan dan anggota PERSIS. Untuk itu, dilaksanakan Dakwah Camp PERSIS 2023.

Acara penutupan dipimpin oleh Sekretaris Bidang Dakwah, Ustadz H. Deni Solehudin, M.Si. Setelah memberikan kalimat pembuka, maka acara berlangsung kepada pemberian sambutan dari ketua panitia.

"Saya menyampaikan terimakasih kepada berbagai pihak yang telah membantu terlaksananya kegiatan ini. Brigade, Shurulkhan, Sigab, im dapur, TGM, tasykil PD PERSIS Sumedang, panitia, peserta, dan berbagai pihak lainnya. Semoga Allah Subhänahu wa Ta’älä membalas dengan yang lebih baik dan selamanya memberkahi,” ucap ustadz Dedi.

Dalam penutupan ini, Ketua Pimpinan Daerah (PD) PERSIS Sumedang Ustadz Saeful Bahri mengungkapkan kebahagiaannya karena dilibatkan oleh PP PERSIS dalam penyelenggaraan kegiatan.

“Kami sampaikan terima kasih kepada Bidang Dakwah PP PERSIS yang telah memilih tempat di daerah kami. Terima kasih sudah diajak berkolaborasi dalam menciptakan kebaikan. Tidak lupa kami mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada semua pihak dengan berbagai kekurangan dan kekeliruan kami,” paparnya.

[]

Kontributor: Yusri

Editor: Fia Afifah

Reporter: Reporter Editor: admin