Kab. Bandung, persis.or.id - Terpilihnya Dr. Jeje Zaenudin sebagai Ketua Umum PERSIS pada Muktamar XVI Persatuan Islam, Senin 26 September, disambut baik oleh KH. Aceng Zakaria.
Ustaz Aceng sangat mengaharapkan dan sangat percaya dengan kemampuan yang dimilkinya.
“Dr. Jeje Zaenudin adalah seorang ulama dan juga seorang intelektual,” kata Ketua Umum PP PERSIS 2015-2022, KH. Aceng Zakaria kepada persis.or.id, Senin (26/9/2022) pagi.
KH. Aceng menambahkan, tentu saja untuk keberhasilannya nanti harus mendapatkan dukungan dari semua pihak terutama dari tasykilnya.
“Hal ini untuk menunjang keberhasilan kepemimpinannya,” tegas KH. Aceng.
Ia menilai, Dr. Jeje mampu membawa jamiyyah ini kepada tujuan utama. Hal ini dikarenakan, pertama, telah memiliki pengalaman ketika menjadi Wakil Ketua Umum Persatuan Islam pada periode lalu.
“Kedua, keulamaan, pendidikan, dan pergaulannya yang sangat luas,” ungkapnya.
Semoga Dr. Jeje bisa menjaga amanah yang diberikan oleh ummat Persatuan Islam. KH. Aceng pun berpesan, tetap istiqamah dan tawadhu serta terus berkordinasi dan menjaga tali silaturahiim dengan tokoh-tokoh nasional dan internasional yang sudah beliau jalin.
“Saya pun turut mendoakan agar keberhasilan ini dapat diraih,” pungkas KH. Aceng Zakaria.
[]
(HL/dh)