Miliki Pengalaman Nasional dan Internasional, Bendahara Umum PERSIS 2015-2021 Nilai Ust. Jeje Mampu

oleh Reporter

27 September 2022 | 07:47

Bandung, persis.or.id - Bendaraha Umum Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP PERSIS) 2015-2022, H. Andi Sugandi menilai, Ketua Umum Pimpinan Pusat Persatuan Islam yang baru saja terpilih di Muktamar XVI Dr. Jeje Zaenudin insyallah dapat membawa kapal besar Jamiyyah pada tujuannya.

“Kemampuan, keilmuan serta pengalaman secara nasional dan internasional menjadi Wakil Ketua Umum periode lalu, hal inilah yang saya pandang Dr. Jeje mampu menakhodai kapal ini sampai ketujuannya," kata H. Andi kepada persis.or.id, Selasa (279/2022).

Ia menambakan, dengan keilmuan dan kerendah hati yang dimilikinyalah yang akan membawa jamiyyah ini lebih maju lagi.

“Tidak merasa sombong selama hidupnya, insyaallah jam'iyyah Persatuan Islam akan jauh lebih baik lagi,” ungkap H. Andi.

Ditegaskan H. Andi, banyak hal atau pekerjaan pumah (PR) yang belum bisa dilakukan dimasa kepemimpinan KH. Aceng Zakaria. Ia berharap bisa diselesaikan oleh Ketua Umum PERSIS yang baru.

Statement dari Dr. Jeje yang akan meninggalkan seluruh kegiatan di tempat lain yang akan menjadikan dirinya fokus pada amanah barunya.

Selain itu, tambah H. Andi, yang terpenting lagi adalah kerja sama ketua umum dengan para tasykilnya.

“Sepintar apa pun tanpa kerja sama yang baik hasilnya akan kurang maksimal,” pungkasnya.

H. Andi pun berpesan, tetap istiqamah dan tawadhu, tidak sombong, dan tidak cepat puas.

[]

(HL/dh)

Reporter: Reporter Editor: admin