Garut, persis.or.id - Acara pelantikan tiga Mudir di lingkungan Pesantren Persatuan Islam (PERSIS) 76 Tarogong telah berlangsung pada Selasa (03/10/2023).
Acara ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna Syihabuddin, Pesantren PERSIS 76 Tarogong.
Dalam kegiatan tersebut, terpilih tiga orang yang dilantik sebagai Mudir sesuai tingkatannya
Yakni Ustadz Heri Kusmawan sebagai Mudir Diniyyah, Ustadz Isep Syaefuddin S.Ag sebagai Mudir Tsanawiyyah, dan Ustadz Aan Adam Lc, yang ditetapkan sebagai Mudir Muallimin.
Acara pelantikan ini dihadiri oleh Pimpinan Daerah (PD) PERSIS Kabupaten Garut. Selain itu, PD PERSIS Kabupaten Garut juga turut melantik Mudir Diniyyah, dan Bidang Tarbiyyah Pimpinan Pusat (PP) PERSIS yang diwakili oleh Sekretaris Bidang Tarbiyyah, Ustadz Dr. Pepen Irfan Fauzan, serta Kabidgar Dikdasmen Kepesantrenan, Ustadz Drs. H. Acep Saefuddin M.Ed.
Ustadz Acep Saefuddin M.Ed. melantik Mudir Tsanawiyyah dan Muallimin. Mudir'Am Pesantren PERSIS 76 Tarogong menyampaikan ucapan selamat kepada para Mudir yang baru dilantik.
Dirinya berharap agar kepemimpinan baru ini dapat membawa pesantren ke tingkat yang lebih maju. Dan juga mengajak para mudir untuk senantiasa berinovasi tanpa henti.
Acara pelantikan ini diakhiri dengan taushiyyah dari Wakil Ketua Umum PP Persis, Profesor KH Atif Latiful Hayat, PhD.
Dalam taushiyyahnya, Profesor Atif mengemukakan pentingnya kepemimpinan (leadership) dalam memajukan lembaga pendidikan.
"Kami sangat mengapresiasi tinggi kepada Pesantren PERSIS 76 Tarogong yang dianggap sebagai salah satu pesantren PERSIS yang maju," ungkapnya.
Dirinya mendorong semua stake holder pesantren agar senantiasa menjaga kompetensi lulusan pesantren yang berkualitas.
"Kami sangat berharap, setiap pesantren PERSIS dapat menonjolkan keunggulan dan kekhasannya masing-masing," pungkasnya. (/JJ)
[]