Persatuan Islam di Mata Bupati Ciamis

oleh Reporter

16 Februari 2017 | 13:55

Ciamis, persis.or.id - Kurang lebih tiga puluh tahun saya mengenal organisasi Persis. Maksud mengenal disini bukan artinya saya tidak pernah membaca kiprah Persis, akan tetapi berhubungan langsung dengan anggota Persis. Itulah awal saat diminta pendapatnya mengenai Persis, disela kunjungan sekaligus membuka peletakan batu bata pertama dikomplek Pesantren Persatuan Islam 80 Kadupugur Gunungcupu Sindangkasih, Kamis 16 Februari 2017. Persis menurut orang nomor wahid di Ciamis ini adalah organisasi yang mempunyai ciri yang khusus. Diantara ciri khas itu adalah sangat militan, terlihat solid dalam menjalankan roda organisasinya dan mampu bertahan sekalipun dalam jumlah yang terbatas. Artinya sekalipun anggota disuatu desa atau dusun Cuma 3 orang, tapi mampu bertahan bahkan bisa berkembang. Namun demikian menurutnya kekurangan dari Persis ini mungkin dulu terkesan ekslusif dan mengakibatkan kurang mendapat sokongan dana. Khusus Persis Ciamis sekarang menurutnya sudah lain, bahkan saya sering dikunjungi oleh orang-orang atau para pengurus Persis. Mudah-mudahan kedepan lebih intens lagi dalam bekerja sama terutama dalam menata umat. (Abu Alifa)
Reporter: Reporter Editor: admin