PP Persis dan PZU Salurkan Donasi untuk Para Penghafal Quran di Gaza Palestina

oleh Reporter

04 Desember 2016 | 09:02

Bandung - persis.or.id, Pimpinan Pusat Persis bersama Pusat Zakat Umat (PZU) menyerahkan donasi bantuan senilai 18.600 dollar untuk kaum muslim Palestina melalui Sahabat Al-Aqsho, pada hari sabtu (03/12/2016) Pada kesempatan itu PP. Persis diwakili oleh H. Andi Sugandi selaku bendahara Umum, KH. Zae Nandang, selaku Ketua Bidang Dakwah, H. Supriatna, S.Pd, M. Pd. I selaku Sekertaris Bidang Dakwah PP. Persis dan Dr. Tiar Anwar Bachtiar, M. Hum, sementara Pusat Zakat Umat diwakili oleh Angga Nugraha, S. Kom. I selaku Direktur Eksekutif dan Heri Sholehudin selaku Direktur Pendayagunaan, pada kesempatan itu PP. Persis dan Pusat Zakat Umat mendistribusikan bantuan untuk umat palestina sebesar 18.600 dollar, bantuan diserahkan oleh KH. Zae Nandang dan Heri Sholehudin ke perwakilan Sahabat al-Aqsho. "Insya Allah akan didistribusikan untuk program santunan untuk santri penghafal al-quran yang belajar di beberapa masjid di daerah perbatasan palestina dan Israel yaitu jalur Gaza", ujar Angga Nugraha. PZU masih membuka donasi untuk umat Islam Palestina. Bagi Ikhwatu Iman yang ingin menginfaqkan sebagian rezekinya bisa menghubungi ke 022. 4217436, 08112222501 atau bisa transfer langsung via rekening Pusat Zakat Umat, CIMB NIAGA SYARIAH: 860003061600, MANDIRI: 1300011302794, MANDIRI SYARIAH: 7112222507 dan BCA Syariah : 0352222509 Pusat Zakat Umat mengucapkan terima kasih teriring do'a Jazaakumullah Khairan... kepada para donatur yang telah berdonasi dan menginfaqkan sebagian rezekinya semoga Allah senantiasa memberikan kelapangan rezeki serta keberkahan, Aamiin. Donasi Ikhwatu Iman sangat berarti bagi mereka. (/AN).
Reporter: Reporter Editor: admin