Menanggapi hal tersebut, Iqbal menjelaskan kegiatan lapangan yang sudah dilakukan oleh Sigab PERSIS hingga saat ini, salah satunya membangun musholla darurat.
Kemudian membantu keberlangsungan kegiatan di Pos Lapangan/Pengungsian Desa Wargasari Kecamatan Kadupandak, hingga membuat kegiatan sore mengaji bagi anak-anak dan remaja yang terdampak.
Menurutnya, penghimpunan donasi yang dilakukan melalui LAZ PERSIS KL Cianjur akan tetap dibuka dan akan disalurkan nanti pada tahap pasca bencana.
“Semoga bantuan yang telah disalurkan dapat memberikan senyuman bagi masyarakat yang terdampak. Terimakasih kepada donatur yang menitipkan donasinya melalui program Kemanusiaan PD Persis Cianjur,” ungkapnya.
Hingga saat ini, PD PERSIS Cianjur melalui bidang sosial, LAZ PERSIS dan Sigab PERSIS telah menghimpun donasi kemanusiaan.
Serta melalui Sigab PERSIS sebagai pelaksana lapangan telah menyalurkan bantuan berupa logistik beras, telur dan mie instan, sabun mandi, obat-obatan dan perlengkapan musholla Darurat.
[]
BACA JUGA: Sigab PERSIS Cianjur Berperan Aktif Dalam Penanggulangan Bencana Longsor di Cibeber-Cianjur