Ketua Umum Pemudi PERSIS, Titipkan PR untuk Ketua Umum PERSIS Baru

oleh Reporter

27 September 2022 | 00:30

Bandung, persis.or.id – Terpilihnya Dr. Jeje Zaenudin sebagai Ketua Umum PERSIS disambut baik oleh Inna Hanafiah, Ketua Umum Pemudi PERSIS.

Kader terbaik Pemudi PERSIS yang lebih akrab dipanggil Teh Inna ini berharap jamiyyah Persatuan Islam dapat lebih baik ke depan.

Ia harap PERSIS dapat merespons dengan cepat dan membantu Pemudi PERSIS dalam menjalankan dakwahnya.

“Karena dakwah atau program yang kami jalankan adalah bagian dari dakwah Persatuan Islam itu sendiri,” tegasnya saat diwawancarai persis.or.id, Senin (26/09/2022).

Inna juga memaparkan ada beberapa PR dari Pemudi PERSIS untuk PERSIS. Pertama, terkait keperempuanan dan bangunan sebagai sarana menyokong dakwah dan program-program yang Pemudi PERSIS jalankan.

“Semacam gedung dakwah atau aula untuk pelaksanaan majelis taklim dan sebagainya, sehingga tak usah berbayar.

Kemudian, mengenai Dewan Tafkir yang sangat dirasakan kebermanfaatannya, khususnya oleh Pemudi PERSIS sebagai kanal strategis untuk pengembangan PERSIS lebih maju lagi.

“Bagaimana Dewan Tafkir meramu isu-isu, yang kemudian direkomendasikan untuk Pemudi PERSIS,” jelasnya.

Inna yakin Dr. Jeje mampu melaksanakan PR-PR tersebut, “insyaallah, tawakkal ‘alallah,” tutupnya.

[]

Reporter: HL

Editor: Ilmi Fadillah

Reporter: Reporter Editor: admin