Tabligh Akbar dan Revitalisasi Wakaf PERSIS di Riau

oleh Reporter

16 Maret 2023 | 07:32

Riau, persis.or.id - Pimpinan Cabang Persatuan Islam (PC PERSIS) Sentajo Raya Kuantan Singingi beserta Pimpinan Wilayah (PW) PERSIS Riau mengadakan kegiatan Tabligh Akbar, sekaligus revitalisasi wakaf.

Diisi oleh H. Lutfi Hani., SE yang juga Ketua Lembaga Pemberdayaan dan Pengembangan Wakaf (LP2W) PERSIS, tabligh akbar ini bertema: “Revitalisasi Wakaf Persatuan Islam”.

Digelar pada Jum’at (03/03/2023), Kegiatan ini juga dihadiri oleh beberapa Ormas lain seperti Muhammadiyah, Nahdlatul Ulama (NU) sampai Mitra Sunda Riau (MISURI).

Acara yang berlangsung dari pukul 19.00 hingga 21.00 ini begitu menarik minat masyarkat. Terlihat warga sekitar begitu antusias untuk menghadiri acara tabligh akbar ini.

Selain menggelar tabligh akbar, PC PERSIS Sentajo Raya juga mengadakan penyerahan dan pengukuran tanah wakaf yang ada di daerah Sentajo Raya pada Sabtu (4/03/2023).

Sebagai perwakilan dari Pimpinan Pusat (PP) PERSIS, H. Lutfi Hani., SE menandatangi dan menyaksikan penyerahan wakaf tersebut.

Wakaf tersebut terdiri dari empat tempat yang berbentuk kebun sawit seluas satu hektar yang sudah produktif, masjid sekaligus MDA, mushala, dan kebun Sawit seluas 7.500 meter persegi yang sudah produktif juga.

Pada saat pengukuran wakaf, H. Lutfi didampingi oleh tasykil PC PERSIS Sentajo Raya, Ketua PW PERSIS Riau dan Kafilah Du’at.

Kebun sawit yang sudah diwakafkan akan dikelola oleh PC PERSIS Sentajo Raya sebagai upaya memakmurkan umat.

Semua wakaf yang sudah diserahkan akan dimanfaatkan untuk pengembangan PERSIS khususnya di Sentajo Raya, Kuantan Singingi dan umunya di Provinsi Riau.

“Dengan adanya wakaf ini, semoga umat bisa lebih makmur lagi. Sehingga dakwah Persatuan Islam bisa terus berkembang serta banyak kemanfaatan yang dirasakan oleh umat,” ujar H. Lutfi.

[]

Kontributor: Alfarizi, Kafilah Du’at Dakwah Daerah Terpencil [D2T] 2023

Editor: Fia Afifah

Reporter: Reporter Editor: admin