Garut, persis.or.id - Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Persis Garut kembali mengadakan agenda rutin tahunan bernama Sidang Senat Terbuka atau yang lazim dikenal wisuda pada Sabtu (21/9/24) bertempat di Gedung Auditorium Kampus. Wisuda kali ini merupakan wisuda angkatan ke-14 sekaligus menjadi yang terakhir menggunakan nama STAI Persis Garut.
Sebagaimana kita ketahui bahwa saat ini status STAI Persis Garut telah beralih menjadi Institut Agama Islam (IAI) Persis Garut. Ke depan jika akan melaksanakan wisuda tidak lagi menggunakan nama STAI Persis Garut tetapi IAI Persis Garut. Karena itu, wisuda ini menjadi sangat bersejarah.
Pada Wisuda Terakhir ini diikuti oleh 192 peserta mewakili 5 Program Studi (Prodi) dari total 7 Prodi yang ada. 24 wisudawan dari Prodi Ilmu Hadis (ILHA), 52 dari Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI), 26 dari Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), 29 dari Prodi Ekonomi Syariah (EKOSY), dan 61 dari Prodi Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir (IAT).
Adapun 2 Prodi sisanya yaitu Bimbingan Konseling dan Pendidikan Islam (BKPI) dan Manajemen Keuangan Syariah (MKS) belum bisa mengikuti wisuda dikarenakan mahasiswanya belum mencapai semester akhir. (Liputan: Humas dan Publikasi Digital IAI Persis Garut)