Medan - persis.or.id, Direktur Utama Lembaga Amil Zakat Nasional Pusat Zakat Umat, DR. H. A. Ridwan M.Ag., di dampingi Direktur Eksekutif Anggga Nugraha S Kom.I., melantik Tasykil PZU Perwakilan Sumatera Utara periode 2018-2021 bertempat di Sekretariat PZU Jl. Karya Jaya Medan pada Sabitu (6/1-2018).
Hadir dalam acara ini tasykil PW Persis Sumatra Utara, jamaah, simpatisan Persis serta badan otonom Persistri, Pemuda, Pemudi, Hima dan Himi Persis.
Kepala Perwakilan Pzu Perwakilan Sumut Terpilih, M. Nuh dalam orasinya dengan dilantiknya kepengurusan yang baru ini, berjanji akan mendongkrak penghimpunan ZIS tahun ini dengan target 500 juta rupiah.
M Nuh juga berharap dengan adanya keberadaan PZU makin dirasakan oleh masyarakat luas terutama oleh jamaah, simpatisan dan masyarkat Islam khusunya di daerah Sumatera Utara.
Berikut adalah susunan tasykil Pusat Zakat Umat masa jihad 2018-2021 :
Penasehat: Ir Tauhid Ichyar, MT.
Dewan Pengawas: Abdul Aziz, ST
Azmi Syahputra Hasibuan, SE.
Ketua: H. M. Nuh, MSP
Kadiv penghimpunan: Mawardi Tanjung
Staf: Joko Imawan S. Ag
Kadiv Pendayagunaan: Surya Dharma
Staf: Liza Mulyani, SP
Kadiv Adm& Keu. Eko Misriadi dibantu oleh Sukri, SE.
Dalam tausyiah Dirut. PZU Dr. Ridwan mennyampaikan dengan dilantiknya kepengurusan yang baru ini diharapkan dapat mengoptimalkan penghimpunan Zakat, Infaq dan sadaqoh (ZIS, Red) di Sumut sehingga tercapai Target Nasional.
"Dr Hasan pun berpesan agar para tasykil terpilih lebih dapat memegang amanah dan memahami Regulasi serta peraturan lainya".
Acara di tutup dengan memberi santunan kepada Anak Yatim dan dhuafa. (/SD)