Hendrawan : Peran dan Keihklasan Orang Tua Sangat di Butuhkan dalam Mendidik Anak.

oleh Reporter

21 Januari 2018 | 14:45

Tangerang - persis.or.id, Peran dan keikhlasan orang tua merupakan hal terpenting dalam mendidik anak. Betapa tidak, perilaku anak, kecerdasan anak, semua tergantung kepada bagaimana orang tua mendidik anak itu. Dalam pandangan Islam, pendidikan terhadap anak harus dilakukan secara hati-hati. Ibarat menanam sebuah pohon, harus dilakukan dengan perawatan yang ekstra, seperti menyiram, memupuki, hingga akhirnya menuai buahnya kemudian, pesan ini disampaikan oleh H Wawan Hendrawan Se, ST., Wakil Penasehat PD Persis Tangerang ketika memberikan sambutan pada acara Musyawarah Kerja 1 PD Persis dan Persistri Kota Tangerang (20/01/2018) di Pondok Tahfizh Wadil Qur’an Serpong Tangerang. Wawan menambahkan salah satu upaya pendidikan terhadap anak adalah dengan menanamkan nilai-nilai al-qur’an sejak dini. "agar anak terbiasa untuk membaca, menghafal, dan mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Al-Qur’an, ujarnya. "Peranan orang tua sangat dibutuhkan untuk menjadikan anak-anak menjadi generasi Qurani, generasi qurani yang mengenal, mempelajari, mengahafal dan mengamalkan isi Al-Quran" paparnya. Selain itu, keihlasan dari kedua orang tua diperlukan untuk menjadikan anak generasi Qurani. "Disinilah peran keikhlasan orang tua dalam mendidik anak. Ketika orang tua sungguh-sungguh dalam mendidik anak, maka ia akan mendapatkan ganjarannya kelak di akhirat." paparnya. Anak hanyalah amanah dari Allah SWT. Semua upaya dalam hal mendidik anak berarti menjalankan amanah yang telah Allah breikan. "Anak adalah amanah, kita harus betul dalam menjalankan amanah". Tambahnya Peranan Persatuan Islam dengan misi dakwah tentu berupaya agar bagaimana pendidikan dan dakwah berjalan selaras. Semua elemen jam’iyyah tentu berperan dalam memajukan jam’iyyah. Anak adalah estafeta kepemimpinan kelak. Orang tua harus tanamkan rasa ikhlas dan tanggung jawab untuk mendidik anak. (HL/RF)
Reporter: Reporter Editor: admin