Bandung – persis.or.id, Pimpinan Pusat Persatuan Islam Bidang Jamiyah yang terdiri dari Ihsan Setiadi Latief, Erdian, Salam Rusyad dan Sulwan Kosasih melakukan pembinaan selama 2 hari (18-19/11/2017) di Bumi Perkemahan Pramuka Kwarda Jogyakarta Babarsari Kabupaten Sleman.
Sekretaris PP Persis Bidang Jamiyah ustadz Erdian mengatakan bahwa pembinaan dan pelatihan serta kaderisasi jamiyah mutlak dilakukan secara istimror (terus menerus), dan istiqomah (ajeg) demi keberlangsungan jamiyah Persis sebagai organisasi kader.
Ustadz Sulwan Kosasih memberikan materi tentang tantangan dakwah zaman sekarang yang sangat dinamis, cepat berubah dan bagaimana jamiyah Persis da Bagian Otonom menghadapinya.
Ustadz Salam Rusyad menegaskan bahwa gerakan dakwah jamiyah Persis dan Bagian Otonom luwes dalam pendekatan tapi tetap teguh dalam pendirian. (/ISL)