PP Persis Selenggarakan Seminar Pengembangan Pesantren dan Santri Sehat

oleh Reporter

08 November 2016 | 15:45

Bandung - persis.or.id, Pimpinan Pusat Persis bekerjasama dengan Kementrian Kesehatan Republik Indonesia selenggarakan kegiatan seminar pengembangan pesantren dan santri sehat pada hari selasa sampai rabu (8-9/11) di Hotel Grand Hani - Lembang. "Acara yang ditujukan untuk peningkatan kualitas pengembangan pesantren pesantren dan santri ini, akan diikuti oleh 101 peserta yang terdiri dari 26 pesantren Persis se-Bandung Priyangan Barat, 9 Pimpinan Daerah Persis, serta PW Persis Jawa Barat", tutur Tegar Husni Kharisman, salah satu panitia, kepada persis.or.id photo_2016-11-08_15-43-29Beberapa materi yang akan disampaikan dalam seminar tersebut, diantaranya mengenai Islam dan kesehatan, peran ormas dalam pemberdayaan masyarakat Jawa Barat di bidang kesehatan, dan sosialisasi gerakan masyarakat hidup sehat (germas) di lingkungan pesantren. (HL/TG)
Reporter: Reporter Editor: admin