Rumah Zakat Melalui Kafilah Du'at Persis Menyalurkan Fidyah Untuk 300 Orang Di Belitung

oleh Reporter

22 Juli 2024 | 03:10

Belitung, persis.or.id - Kafilah Du'at Belitung menyalurkan dana Fidyah dari para Donatur Rumah Zakat. Penyaluran ini berupa makanan siap saji untuk 300 orang dan disalurkan ke dua Kedusunan yaitu Dusun Buluh Tumbang dan Dusun Perawas.

Kedua lokasi tersebut dipilih karena banyak warganya yang terkena dampak dari anjloknya harga timah sehingga tempat mereka bekerja ditutup total dan harus mencari penghasilan dari pekerjaan lain. 

Distribusi ini dilaksanakan pada hari minggu dan senin tanggal 21-22 Juli 2024, dan di distribusikan selama 2 hari  dengan pertimbangan supaya kami bisa menyalurkan satu per satu ke rumah Penerima manfaat. 

Tak hanya Kafilah Du'at yang bergerak, para jamaah kajian masjid As-sajadah Belitung juga ikut membantu pendistribusian ini. Bahkan ada salah satu jamaah kajian yang memberikan fasilitas mobil untuk mempermudah penyaluran ini.

Bapak Rusli Salah satu jamaah mengatakan "Selagi kegiatan itu baik, Insyaa Allah kami bantu semampu kami, apalagi kegiatan seperti ini sangat membantu warga daerah kami, sudah selayaknya kami ikut membantu". Ujarnya.

Rumah ke rumah kami datangi untuk Penyaluran fidyah ini, Alhamdulillah warga antusias dan mendapat respon yang sangat baik, para warga bersyukur mendapatkan bantuan ini hingga ada warga yang berkali-kali mengucap terima kasih.

Dengan telah di distribusikannya Dana Fidyah ini, mudah-mudahan fidyah yang para donatur berikan kepada kami terkhusus di Belitung di terima di sisi Allah Swt. 

(Ahmad Taufik, Kafilah Du'at Persatuan Islam 2024, Belitung)

Reporter: Reporter Editor: admin