Waketum PP Persis Lakukan Riset di Sudan dan Mesir
oleh Reporter
•
25 September 2016 | 11:09
Sudan - persis.or.id, Wakil Ketua Umum PP Persis, Dr. Jeje Zaendin, pada hari sabtu (17/9) pagi hari bertolak dari bandara Soekarno Hatta ke Sudan. Tiba di Khartum International Airport pukul17.40 waktu setempat. Salah satu agenda besarnya adalah melakukan riset di Sudan dan Mesir.
Agenda penghimpunan referensi penelitiannya itu sendiri akan berlangsung selama 20 hari, yaitu 12 hari di Sudan dan 8 hari di Mesir. Dijadwalkan tanggal 17 September sampai 6 Oktober mendatang. Konsentrasi penelitiannya mengenai gradualitas legislasi zakat dan wakaf di Sudan dan Mesir.
Memanfaatkan kunjungan penelitiannya itu, Dr. Jeje Zaenudin juga mengagendakan beberapa kegiatan strategis di bidang dakwah dan pendidikan diantaranya menjadi narasumber seminar sehari bertema peran mahasiswa dan alumni Timur Tengah dalam pembangunan bangsa yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Pelajar Indonesia Sudan
Selain itu, Dr.jeje Zaenudin pun menyempatkan diri untuk melakukan pelantikan Pimpinan Cabang Persatuan Islam Sudan, bertemu dan berdialog dengan Dubes RI untuk Sudan, berkunjung ke Universitas Internasional Afrika dan Universitas Islamiah Ummudurman serta bertemu beberapa tokoh ulama setempat. (HL & TG)