Dalam Muspimnas II PP Hima PERSIS, Ustaz Jeje Dorong Generasi Muda Berkontribusi Nyata bagi Kemajuan Jamiyah, Umat, dan Bangsa

oleh Reporter

22 Desember 2023 | 09:01

Tanjung Pinang, PERSIS.or.id – Ketua Umum Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP PERSIS) Dr. K.H. Jeje Zaenudin, M.Ag, menghadiri acara Musyawarah Pimpinan Nasional (Muspimnas) II PP Hima PERSIS.

Bertempat di Aula Masjid Raya Dompak, Kota Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, kegiatan Muspimnas II PP Hima PERSIS tersebut digelar pada Kamis (21/12/2023), kemarin.

Dalam tausiyahnya, Ustaz Jeje menyampaikan enam poin penting yang harus ada di dalam jiwa seluruh kader Hima PERSIS.

Pertama, menurutnya kader Hima PERSIS harus mengetahui sirah perjuangan jamiyah PERSIS secara menyeluruh.

“Kedua, refleksi jamiyah PERSIS terhadap perubahan generasi setiap satu abad. Maka, memasuki abad kedua sudah harus menyiapkan gagasan besar untuk mewujudkan cita-cita besar jamiyah PERSIS,” ungkapnya.

Ketiga, Hima PERSIS harus menyamakan persepsi tajdid, aspek pertama dalam arti purifikasi (pokok-pokok dalam ajaran Islam).

Oleh karena itu, Hima PERSIS diharapkan dapat mampu mengembalikan kepada kemurnian Alquran dan Assunnah.

“Aspek kedua tajdid bermakna perubahan, penemuan, dan inovasi. Maka Hima diposisikan harus mempu menghadirkan keseimbangan,” tambah dia.

Keempat, Ketua Umum PP PERSIS juga mengamanatkan kepada para kader Hima PERSIS agar menjadi kader dzikir dan kader fikir.

“Kelima, Hima PERSIS harus mampu bertransformasi. Artinya, bertransformasi dengan matang agar arus perubahan dapat hadir dari Hima PERSIS,” ungkapnya.

Terakhir, keenam, ia berharap kedepannya ada pimpinan PERSIS yang kembali hadir dari tanah Sumatera dan juga Tanah Kepulauan Riau. (/HL)

[]

Reporter: Reporter Editor: admin