Tangerang – persis.or.id, Hari pertama Pameran Pendidikan Islam International (21/11/2017) stand pameran Pesantren Persatuan Islam dikunjungi Prof. Dr. Amany Burhanudin Lubis, MA, Guru Besar Sejarah Peradaban Islam UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
“Beliau dosen saya di Pascasarjana UIN Jakarta”, ujar Abdul Muthalib, penanggungjawab stand pameran ponpes Persis di acara Pameran Pendidikan Internasional tersebut.
Amany hadir di Hall 1 ICE Expo BSD Tangerang bersama para petinggi pergururan tinggi dan para duta besar negara Islam lainnya.
Mereka menghadiri acara pembukaan pameran yang dibuka oleh Mentri Agama H. Lukman Hakim Saifuddin.
Amany sempat berbicang-bincang dengan penanggung jawab pameran, serta membawa beberapa katalog pameran dari Pesantren Persatuan Islam. (/HL)