Musda PD PERSIS dan PERSISTRI Ciamis Siap Digelar

oleh Reporter

01 Desember 2021 | 14:45

[Arsip - 7/10/21]

Ciamis, persis.or.id - Dua pekan jelang gelaran Musyawarah Daerah (Musda) ke-8 Pimpinan Daerah Persatuan Islam (PD PERSIS) dan Persatuan Islam Istri (PERSISTRI) Ciamis. Tepatnya Ahad, 24 Oktober 2021 yang bertepatan 17 Rabiul Awwal 1443 H, bertempat di Gedung Ibnu Abbas Pesantren PERSIS 109 Kujang Ciamis. Untuk itu, keluarga besar Persatuan Islam tatar Galuh mempersiapkan segala sesuatunya.

Ketua panitia Musda PERSIS Ciamis Ustaz Drs. Iim Imaduddin menjelaskan bahwa musda ini rencananya akan mengundang Wakil Bupati Ciamis Yana D. Putra untuk membuka jalannya musda nanti dan anggota DPR RI dari fraksi Partai Amanat Nasional Haerudin Amin, M.H.

“Musda juga akan diikuti oleh utusan dari 12 pimpinan cabang dan beberapa utusan bagian otonom, yakni PERSISTRI, Pemuda dan Pemudi PERSIS yang ada di Kabupaten Ciamis,” kata Iim Imaduddin, Kamis (7/10/2021).

Selain akan menentukan dan menetapkan pimpinan baru ke depan sesuai dengan aturan Qanun Asasi dan Qanun Dakhili, juga untuk mengetahui dan menilai program jihad yang sudah tercapai selama ini. 

Musda mengambil tema “Transformasi Gerakan Dakwah Jam'iyyah Menuju Islam Rahmatan Lil ‘Alamin di Tatar Galuh Ciamis”.

Ada beberapa acara penyerta di samping acara pokok, di antaranya touring keluarga besar PD PERSIS Ciamis, pelantikan bersama Mudir Diniyah PERSIS Ciamis, seminar ekonomi dan kejamiyyahan, gowes bareng dan jalan sehat PD PERSIS Kab. Ciamis, juga aksi vertical rescue Sigab Korda Ciamis.

(HL/IF)

Reporter: Reporter Editor: admin