Musyawarah Daerah Pemuda PERSIS Majalengka Ke-8: Faisal Adam Terpilih sebagai Ketua Baru

oleh Reporter

16 September 2024 | 05:29

Majalengka, persis.or.id - Pemuda Persatuan Islam (Persis) Majalengka sukses menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-8 yang dilaksanakan di Pesantren Persis 138 Cikijing pada Ahad, 15 September 2024.

Acara ini dihadiri oleh sekitar 50 orang peserta yang terdiri dari perwakilan anggota Pemuda Persis se-Majalengka.

Acara dimulai dengan sesi nasehat dari Ust. Ilyas Gani selaku Ketua PW Pemuda Persis Jawa Barat yang memberikan pesan inspiratif bagi seluruh peserta Musda. Dalam tausiyahnya, Ust. Ilyas Gani menekankan pentingnya menjaga fokus terhadap perjuangan dakwah dan berjam'iyyah, serta mengingatkan pemuda agar tidak terjebak pada godaan duniawi seperti harta dan jabatan.

“Hari ini godaan terbesar adalah harta, tahta, dan hal duniawi lainnya. Jika pemuda sibuk dengan hal tersebut, ia akan lupa tanggung jawabnya sebagai mujahid dakwah," ujarnya.

Ia mengutip perkataan Muhammad Natsir, "Seenaknya saja berkata 'kami sibuk', seolah-olah terlibat berjam'iyyah bukanlah kesibukan. Agenda berjam'iyyah adalah bagian dari agenda kehidupan."

Lebih lanjut, Ust. Ilyas Gani menegaskan bahwa berjam'iyyah di Pemuda Persis merupakan salah satu jalan menuju surga melalui dakwah dan jihad.

"Jalan kita ke surga hanya dua: dakwah atau jihad. Berjam'iyyah di Pemuda Persis adalah jalan kita menuju surga, karena di sinilah kita berdakwah dan berjihad,” ungkapnya.

Setelah melewati rangkaian musyawarah yang dipandu dengan semangat ukhuwah dan mufakat, peserta Musda akhirnya memilih Faisal Adam, S.Ud. sebagai Ketua Terpilih PD Pemuda Persis Majalengka Masa Jihad 2024-2027.

Terpilihnya Faisal Adam diharapkan dapat membawa Pemuda Persis Majalengka semakin aktif dan berkontribusi dalam perjuangan dakwah dan penguatan umat di wilayah tersebut.

Musyawarah ini berlangsung dengan khidmat, dan seluruh peserta berharap agar keputusan yang diambil dalam musda ini dapat menjadi pijakan kuat untuk masa depan organisasi yang lebih baik. []

Reporter: Reporter Editor: admin