PD PERSIS Kabupaten Bandung Gelar Silaturahim dan Tarbiyah Jamiyyah untuk Calon Alumni Santri Mu’allimin

oleh Asep Sofyan Nurdin

21 Mei 2025 | 05:24

PD PERSIS Kabupaten Bandung Gelar Silaturahim dan Tarbiyah Jamiyyah untuk Calon Alumni Santri Mu’allimin

Bandung, persis.or.id – Pimpinan Daerah Persatuan Islam (PD PERSIS) Kabupaten Bandung menggelar kegiatan Silaturahim dan Pembekalan Tarbiyah Jam’iyyah bagi calon alumni santri Mu’allimin/SMA/Aliyah Pesantren Persis se-Kabupaten Bandung. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa, 20 Mei 2025 bertempat di Masjid Elsaf Ma’had Aly PD PERSIS Arjasari, dan diikuti oleh sekitar 500 santri kelas XII dari 15 Pesantren Mu’allimin.


Dalam sambutannya, Ustaz Ahmad Haedar, selaku Mudir Ma’had Aly PD PERSIS Kab. Bandung, menyampaikan pesan agar para santri terus melanjutkan kiprah dakwahnya, baik dengan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi seperti Ma’had Aly, maupun aktif di berbagai jenjang organisasi Jam’iyyah.

“Jangan sampai setelah lulus, kita tidak lagi berkiprah di Jam’iyyah. Lebih parah lagi, jika sampai terjerumus ke dalam aliran atau paham yang menyimpang dan merusak akidah serta akhlak,” tegas Ustaz Haedar, yang juga bertindak sebagai ketua pelaksana kegiatan.

Sementara itu, Ketua PD PERSIS Kabupaten Bandung, Ustaz Hasyim Suryadi, turut memberikan sambutan penuh semangat kepada para santri, dan menegaskan pentingnya mewakafkan diri untuk perjuangan Persatuan Islam.

“Saya mengajak kalian semua menempuh jalan menuju surga dengan mewakafkan diri untuk Jam’iyyah PERSIS. Sejak muda hingga kini, saya tidak pernah lepas dari perjuangan ini,” ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan Orasi Pendidikan oleh H. Toto Zaenudin, Penasihat PD PERSIS Kab. Bandung, yang membawakan tema “Alumni Santri PERSIS sebagai Pelanjut Estafeta Perjuangan Jam’iyyah.”


Kemudian, Bidgar Tarbiyah PD PERSIS Kab. Bandung menyampaikan materi bertema “Thaifah Mutafaqqihuna Fiddin sebagai Karakter Utama Alumni PERSIS,” yang menekankan pentingnya kelanjutan kaderisasi ilmiah dan dakwah dalam diri setiap alumni.


Acara ditutup menjelang waktu Zuhur, dengan semangat ukhuwah dan tekad melanjutkan estafet perjuangan Persatuan Islam. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam menyambut peran strategis generasi muda santri PERSIS dalam membangun umat dan Jam’iyyah di masa depan.

BACA JUGA:

Hukum Salat Jumat yang Bertepatan dengan Hari Raya dan Status Shalat Zuhur ketika Mengambil Rukhshah tidak Salat Jumat