Bandung, persis.or.id - Menjelang pelaksanaan ibadah haji bagi Kloter 37 JKS yang dijadwalkan berangkat sekitar 10 hari lagi, KBIH PERSIS Kota Bandung rutin mengadakan pembinaan harian bagi para jamaah, termasuk kajian khusus kewanitaan.
Koordinator Utama Kloter 37, Dr. Ihsan Setiadi Latief, mengingatkan seluruh jamaah untuk menjaga kondisi fisik serta mengatur ritme dan irama kegiatan menuju Masjidil Haram.
"Hal ini penting mengingat jarak tempuh serta penggunaan transportasi bus salawat yang cukup menguras tenaga dan waktu", ungkapnya, Senin (26/5/2025).
Sebagai bagian dari persiapan menyambut puncak haji, Kloter 37 JKS menyelenggarakan pembinaan harian yang dilaksanakan di dua lokasi berbeda. Kegiatan ini mencakup pembekalan materi keagamaan dan teknis pelaksanaan haji, serta kajian khusus kewanitaan.
Para pemateri berasal dari kalangan Karom (Ketua Rombongan), Karo (Ketua Regu), tim Kloter, PPIH, serta beberapa jamaah yang memiliki kompetensi di bidangnya. []
BACA JUGA:PP PERSIS Resmi Lantik 20 Pembimbing Haji KBIHU 2025
