Palangkaraya – persis.or.id, Ketua Umum Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP Persis), KH.Aceng Zakaria, secara resmi mendirikan dan melantik PW Persis Kalimantan Tengah, ahad (12/11/2017).
Ketua Umum PP Persis didamping Bidang Jamiyah Dr.H. Ihsan Setiadi Latief M.Si, KH. Salam Rusyad, Ust. H Erdian S.Ag dan Pimpinan Pesantren Persis Bangil, KH. Lutfie Abdullah Ismail, Ust. Muhammad Nadzir Ketua Ikatan Alumni Pesantren Persis Bangil (IKAPB) hadir dalam rangka pendirian dan pelantikan PW Persis Kalteng, bertempat di hotel Luwangsa Kota Palangkaraya.
Selain itu, Peresmian dan Pelantikan PW Persis Kalimantan Tengah juga turut dihadiri Gubernur Kalteng Kabiro Kesejahteraan Sosial, H. Sahrudin, Wakil Ketua DPRD, H. Heriansyah, Kapolda Kalteng, beserta Muspida Provinsi Kalteng. Hadir juga dari MUI, ormas ormas Islam NU, Muhamadiyah, GP Ansor, dan lainnya.
H. Reza Sarfani SE., M.Si dilantik menjadi Ketua PW Persis Kalimantan Tengah masa jihad 2017 – 2021 oleh Ketua PP Persis Bidang Jamiyah Dr.H. Ihsan Setiadi Latief M.Si.
Dalam sambutanya Ketua terpilih, H. Reza Sarfani SE., M.Si menyampaikan bahwa dia bukanlah orang yang terbaik diantara yang ada, dia berharap PW Persis bisa solid di dalam dan eksis diluar.
Gubernur Kalteng yang diwakili Kabiro Kesejahteraan Sosial, H. Sahrudin, menyambut baik kehadiran Persis di Bumi Tambun Bungai Kalteng. Sahrudin menyampaikan agar Persis sebagai gerakan dakwah bisa bersinergis program dengan pemerintah.
Al Ustadz KH. Aceng Zakaria menyampaikan tausiyah dalam pelantikan PW Persis Kalteng. Beliau menyampaikan filosofi berjamaah dalam jamiyah sangat diperlukan dalam menghadapi tantangan zaman.
Ketua Umum PP Persis itu mengharapkan kehadiran Persis di Bumi Tambun Bungai Kalteng bisa mewarnai gerakan dakwah yang sudah ada dan menjadi perekat dakwah Islamiyyah. (/ISL)