Bandung – persis.or.id, Pimpinan Wilayah (PW) Pemudi Persisis masa jihad 2018-2021 menyelenggarakan Musyawarah Kerja Wilayaj ke-1 (Muskerwil) pada Ahad (13/01/2019) di Kantor PW Persis Jabar.
Muskerwil yang mengusung tema Sinergitas Jihad Jamiyyah untuk Mewujudkan Pemudi Solihah Berakhlakul Karimah tersebut dihadiri oleh 19 orang tasykil, 8 perwakilan Pimpinan Daerah, 4 perwakilan PC non PD dan 4 perwakilan dari otonom.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari ketua pelaksana yaitu Eli Nurhalimah, S.S, ketua PW Pemudi Persis Jabar Heni Yuningsih, S.Pd., M.Ag., dan sambutan dari otonom yaitu PW Persis Jawa Barat, PW Pemuda Jawa Barat, PW HIMA Persis Jawa Barat, PW HIMI Persis Jawa Barat.
Sinergitas Jihad Jamiyyah menjadi tema utama karena PW Pemudi Persis Jabar Masa Jihad 2018-2021 menganggap penting peran sinergitas tersebut sebagai pondasi awal dalam melaksanakan jihad jamiyyah.
Tahun pertama ini ada beberapa agenda besar yang akan dilaksanakan antara lain: launching produk PW Pemudi, Reuni Akbar alumni pengurus PW Pemudi, pelatihan Tim Traumatic Healing, dan kegiatan-kegiatan rutin lainnya.
Ditengah-tengah acara dihadirkan Ketua Umum PP Pemudi Persis yaitu Inna Hanafiah, S.Pd. Beliau memberikan arahan kejamiyyahan. Ketua Umum PP Pemudi Persatuan Islam itu mengatakan bahwa kita harus bangga dengan ciri khas pemudi yang berlandaskan al quran dan assunnah.
“Kita senantiasa menghargai sejarah orang tua yang lebih dulu berjihad di Jamiyyah ini, dan harus senantiasa menyatukan integritas serta loyalitas kita dalam berjamiyyah demi mewujudkan pemudi yang lebih baik lagi dari masa ke masa”, ungkapnya.
Seyogyanya arahan kejamiyyahan dari Ketua Umum PP Pemudi Persis menjadi semangat awal untuk melaksanakan masa jihad di tahun pertama bagi tasykil PW Pemudi Persatuan Islam Jawa Barat.
Acara pun dilanjutkan dengan pemaparan evaluasi kegiatan di Pimpinan Daerah dan Pimpinan Cabang non PD, pemaparan program jihad tahun pertama di PW Pemudi Persatuan Islam Jawa Barat dan pandangan umum serta pertanyaan, usulan atau saran dari setiap perwakilan PD dan PC non PD. (/HY)