250 Orang Siap Hadiri Seminar Kesehatan Mental Perempuan PP Pemudi Persis di Bandung

oleh Reporter

03 September 2022 | 03:51

Bandung, persis.or.id- Pada tanggal 11 September 2022 nanti, PP Pemudi PERSIS akan menyelenggarakan Seminar Kesehatan Mental Perempuan yang bertempat di Bandung, Gedung Dispusipda Jawa Barat.

Melalui acara ini, sekitar 250 orang yang berasal dari unsur anggota Pemudi PERSIS dan umum akan menghadiri seminar ini.

"Latar belakang kegiatan ini, bahwa telah ditemukannya faktor-faktor yang menimbulkan emosi negatif pada seorang perempuan karena faktor lingkungan, faktor keluarga, faktor suami, faktor anak, dan faktor ekonomi keluarga," ungkap Resi Disniyasari selaku Panitia SC Muktamar XII Pemudi PERSIS bagian publikasi dalam rilisnya.

"Lebih lanjut, sebanyak 25,4% dari responden masih merasakan luka masa lalunya," tambahnya.

Atas dasar inilah, PP Pemudi PERSIS bermaksud untuk memberikan wawasan jauh dan mengedukasi perempuan melalui perspektif psikologi dan agama. Tujuannya, peserta seminar ini diharapkan nantinya akan menjadi pribadi yang lebih asertif, berpikir positif, dengan diimbangi pemahaman agama yang komprehensif.

Kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian acara penyerta Muktamar XII Pemudi PERSIS. Kegiatan-kegiatan lain tentunya dikerucutkan pada sebuah muara, yaitu tema yang diusung oleh PP Pemudi PERSIS dalam Muktamar nanti, "Menguatkan Mar'ah, Membumikan Dakwah".

"Semoga apa yang diupayakan, dapat membuahkan hasil yang positif dan diridai Allah Swt.," harap dia.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi narahubung: Nurlail Latifah (082321966000).

Bandung, 2 September 2022

Panitia Muktamar XII Pemudi PERSIS

Editor: Ilmi Fadillah

Reporter: Reporter Editor: admin