Bandung, persis.or.id – Tasykil Pimpinan Pusat (PP) Pemuda Persatuan Islam (PERSIS) menggelar silaturahmi dengan Pimpinan Pusat PERSIS pada Rabu (28/1/2026) di kantor PP PERSIS.
Kunjungan ini diterima langsung oleh Ketua Umum PP PERSIS Dr. KH. Jeje Zaenudin, M.Ag dan Sekretaris Umum PP PERSIS Dr. KH. Haris Muslim, MA.
Delegasi PP Pemuda PERSIS ini dipimpin oleh Ketua Umum Ibrahim Fahmi didampingi Sekretaris Umum Ridwan Rustandi, Bendahara Taufik Saeful Anwar, dan Kabid Pendidikan Cepi Hamdan Rafiq.
Agenda utama pertemuan ini adalah memohon arahan terkait pelaksanaan Muktamar Pemuda PERSIS XIV yang diagendakan pada April 2026 ini.
Sehingga, Muktamar yang menjadi momentum penting bagi regenerasi kepemimpinan pemuda PERSIS ini diharapkan dapat menghasilkan strategi dan program kerja yang relevan dengan tantangan dakwah kontemporer.
Dalam arahannya, Ustaz Jeje menekankan pentingnya Pemuda PERSIS membangun tata kelola organisasi yang berbasis riset.
Menurutnya, pendekatan ilmiah dan data menjadi kunci dalam merumuskan kebijakan dan program dakwah yang efektif dan terukur di era modern ini.
Kemudian, Ia juga mendorong Pemuda PERSIS untuk menjadi trendsetter dakwah masa kini bagi generasi muda, dengan gaya yang inovatif dan kolaboratif dalam merespons dinamika zaman.
Ketua Umum PP PERSIS juga menyampaikan pentingnya penguatan daya tarik dan persepsi publik terhadap Pemuda PERSIS.
Hal ini dinilai strategis agar organisasi kepemudaan Islam ini mampu menjangkau lebih luas dan memberikan kontribusi nyata bagi umat, bangsa, dan negara melalui gerakan dakwah yang modern. “Namun tetap berlandaskan prinsip-prinsip Islam yang kuat,” tegasnya.
Sementara itu, Ustaz Haris menyampaikan pesan agar pelaksanaan Muktamar Pemuda PERSIS XVI dapat berjalan kondusif dan sesuai dengan amanah.
Ia berharap muktamar ini mampu melahirkan generasi peradaban yang siap membawa perubahan positif bagi kemajuan dakwah Islam dan kesejahteraan umat di masa mendatang.
[]
BACA JUGA:Sunnah sebagai Lifestyle, Identitas Keren Pemuda PERSIS Zaman Now