Live Streaming Teroris Tembaki Jamaah Masjid di Selandia Baru, PP Persis: Sungguh Biadab dan Keji

oleh Reporter

15 Maret 2019 | 08:44

Jakarta - persis.or.id, Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP Persis) sangat mengutuk aksi teroris yang sangat keji dan sungguh biadab. 

Ia secara terencana bahkan melakukan aksinya secara live streaming, menembaki jamaah masjid secara membabi buta.

"Secara pribadi maupun Jamiyah kita sepatutnya menyatakan bela sungkawa dan empati yang mendalam kepada semua korban. Semoga mereka diterima Allah sebagai para syuhada", ujar Dr. Jeje Zaenudin, wakil ketua umum PP Persis, Jumat siang (15/03/2019).

Seluruh umat muslim sangat sedih dan berduka, terlebih ada WNI yang turut jadi korban pembantaian.

Jeje mengajak seluruh umat Islam Indonesia untuk mendoakan saudara-saudara yang menjadi korban.

"Semoga mereka menjadi syuhada dan keluarganya diberi ketabahan", ucapnya.

Siapa pun pelakunya dan apapun motif nya, Jeje menjelaskan bahwa itu adalah kebiadaban yang teramat keji.

"Dunia harus membuka mata dan hati bahwa teroris muncul di semua negara dan agama dengan alasan-alasan yang irrasional", ungkap Jeje.

PP Persis mendesak pemerintah Selandia Baru agar segera diproses dan dihukum seberat beratnya pelaku teror dan pembantaian itu.

"Potensi jumlah korban terorisme justru jauh lebih besar di negara-negara yang warga sipil nya diijinkan memilki sejata api", pungkas Jeje. (HL/TG)

Reporter: Reporter Editor: admin