Bandung - persis.or.id, Dalam upaya mengajak dan menyebarluaskan minat menulis, Pimpinan Wilayah (PW) Pemudi Persis Jawa Barat menggelar pelatihan pintar menulis bagi anggota pemudi, ahad (08/01/2017) di Aula PP Persistri.
Narasumber yang dihadirkan adalah Taufik Ginanjar, tim web kominfo PP Persis (persis.or.id). Dalam pelatihan tersebut, beliau memberikan tips dan trik agar gemar dan terbiasa menulis. " Hari ini kita akan belajar mahir membuat tulisan artikel, kurang dari 3 menit", ujarnya.
Di awal pembahasannya, Taufik memberikan ghiroh kepada anggota pemudi yang hadir. "Kita mesti memiliki strong why (alasan yang kuat) untuk menulis", imbuhnya.
Dalam era globalisasi dan perkembangan teknologi, semua bisa terjadi dengan tulisan, termasuk jalan dakwah, menurut Taufik, "kita bisa berdakwah dan bela Islam melalui tulisan", dan itu poin penting pemudi persis yang harus menyebarkan dakwah untuk kemajuan Persis. Tidak hanya itu, Taufik pun menjelaskan bahwa menulis adalah tradisi intelektual umat Islam, serta menjadi amal jariyah yang tanpa mengeluarkan uang.
"Semua orang mampu dan bisa menulis, kunci agar bisa menulis sangatlah mudah, pertama ubah paradigma berpikir dengan prinsip menulis itu mudah, rajinlah membaca dan membaca, dan yang terakhir jika kita menulis, maka menulislah jangan sambil mengedit. Biarkan tuntas dulu menulisnya, baru lakukan editing", papar Taufik.
***
Reporter:
Rani Nurul, PC Pemudi Persis Margaasih